Berapa Biaya Pembuatan Video Company Profile Profesional? Perhatikan 7 Hal Ini!

Video company profile merupakan salah satu aset penting bagi perusahaan. Selain memperkenalkan perusahaan, video company profile mampu memperkuat brand awareness, meningkatkan kepercayaan konsumen, serta memberikan gambaran mengenai prospek perusahaan di mata calon mitra bisnis maupun investor.  

Tentunya, proses pembuatan video company profile memerlukan biaya. Nah, kira-kira bagaimana rincian biaya untuk membuat video company profile? Simak penjelasannya berikut ini! 

Faktor-faktor yang Memengaruhi Biaya Pembuatan Video Company Profile

berapa biaya pembuatan video company profile
Sumber: Isaiah Ekele, Pexels

1. Konsep Video 

Proses pembuatan video company profile umumnya diawali dengan tahap pra-produksi, salah satunya penyusunan konsep video.  

Tahap ini bertujuan untuk menentukan pesan apa saja yang ingin disampaikan dalam video tersebut. Misalnya, sejarah berdirinya perusahaan, visi-misi, jasa atau produk yang ditawarkan, sambutan direksi, testimoni karyawan, dan sebagainya. 

Pada tahap ini pula, kru produksi akan menulis script dan menyusun storyboard untuk mempermudah proses syuting nantinya.  

2. Resolusi Video 

Masih banyak orang yang belum tahu bahwa resolusi video berpengaruh terhadap biaya pembuatan video company profile. Sebab, kru produksi memerlukan peralatan syuting maupun teknologi editing yang beragam untuk menghasilkan resolusi video yang berbeda.  

Pemilihan resolusi video umumnya mempertimbangkan media apa yang digunakan untuk menampilkan video company profile yang bersangkutan. Apakah video akan ditampilkan di YouTube, media sosial, televisi, videotron, atau yang lainnya? 

Beberapa pilihan resolusi video yang umum digunakan untuk video company profile, di antaranya: 

  • High Definition (HD) 1280 x 720 pixels (720p) 
  • Full High Definition 1920 x 1080 pixels (1080p) 
  • Quad High Definition 2560 x 1440 pixels (1440p/2K) 
  • Ultra High Definition 3840 x 2160 pixels (2160p/4K) 
  • 8K Resolution 7680 x 4320 pixels  

3. Peralatan Syuting 

peralatan syuting untuk pembuatan video company profile
Sumber: Rakesh Gohil, Pexels

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, peralatan yang digunakan pada saat proses syuting akan memengaruhi biaya video company profile. Jenis kamera dan lensa apa yang diinginkan? Peralatan lighting apa saja yang dibutuhkan? Apakah perlu menggunakan drone 

Selain peralatan esensial untuk proses pengambilan video, biasanya video company profile juga memerlukan properti pendukung. Properti yang digunakan disesuaikan dengan konsep video yang diinginkan oleh klien.  

4. Lokasi Syuting 

Lokasi syuting ditentukan berdasarkan konsep video yang telah disusun pada tahap pra-produksi. Umumnya, lokasi yang digunakan dalam video company profile adalah gedung kantor, pabrik, atau gudang milik perusahaan. Terkadang diperlukan pula lokasi tambahan, seperti studio indoor 

Penentuan lokasi syuting berpengaruh terhadap besarnya biaya akomodasi, terlebih jika jarak antara satu lokasi dengan yang lainnya cukup jauh. Sebagai contoh, gedung head office berlokasi di Jakarta Pusat, sedangkan pabrik produksi bertempat di Karawang, sehingga diperlukan moda transportasi untuk mengangkut kru sekaligus peralatan syuting.  

Apabila syuting perlu dilakukan di lokasi yang bukan merupakan properti milik perusahaan, maka akan terdapat biaya tambahan seperti sewa studio.  

5. Jumlah Kru 

agensi jasa pembuatan video company profile
Sumber: Lê Minh, Pexels

Proses pembuatan video company profile tentu tidak dapat dilakukan oleh satu orang saja. Dibutuhkan beberapa orang untuk menulis naskah, mengarahkan proses syuting, mengoperasikan alat-alat pengambilan video (kamera, lighting, pengeras suara, drone, dll.), hingga mengolah footage yang diambil menjadi sebuah video company profile yang utuh dan berkualitas.  

Maka dari itu, Anda perlu menghitung biaya untuk membayar jasa masing-masing kru tersebut. Selain jumlah orangnya, latar belakang masing-masing kru juga bisa sangat memengaruhi biaya jasa mereka. Semakin ahli dan berpengalaman tentu makin tinggi pula tarif yang ditawarkan.  

6. Jumlah Talent 

Banyak perusahaan yang memanfaatkan karyawannya sendiri sebagai talent dalam video company profile. Namun, tak jarang pula diperlukan tambahan talent eksternal untuk menunjang kualitas video yang dibuat. Talent yang dimaksud dapat berupa aktor atau model profesional, selebriti, influencer, maupun orang biasa yang ditawari untuk menjadi model.  

Penggunaan talent eksternal tentu akan menjadi biaya tambahan dalam pembuatan video company profile. Sama seperti kru produksi, tarif jasa talent tidak hanya dihitung dari banyaknya talent yang diajak bekerja sama, melainkan juga keterampilan dan jam terbang mereka.  

7. Efek/Animasi Tambahan 

Footage yang telah diambil selama proses syuting akan diolah menjadi sebuah video company profile yang utuh. Perusahaan kerap kali meminta adanya efek tambahan agar video company profile semakin menarik, informatif, sekaligus unik. Misalnya, efek CGI, animasi, ilustrasi, voice over, dan sebagainya.  

Permintaan terhadap efek-efek tambahan ini tentu memerlukan biaya tambahan pula. Sebab, proses pembuatannya memerlukan tool yang canggih dan tenaga yang profesional.  

Biaya Pembuatan Video Company Profile  

Berdasarkan faktor-faktor yang telah disebutkan di atas, bisa disimpulkan bahwa ada banyak sekali hal yang perlu dipertimbangkan dalam mengalokasikan biaya pembuatan video company profile 

Maka dari itu, biaya yang harus dikeluarkan bisa sangat bervariasi tergantung dari kompleksitas video maupun proses pembuatan video itu sendiri. Biaya juga dipengaruhi oleh reputasi vendor yang menyediakan jasa. Semakin profesional vendor tersebut, maka besar kemungkinan semakin tinggi pula tarif yang dipasang. 

Namun, Anda juga perlu berhati-hati, karena tarif mahal bukanlah jaminan mutlak bahwa video company profile yang dibuat bakal berkualitas. Tidak sedikit vendor nakal yang menawarkan jasa dengan biaya selangit, tetapi video yang dihasilkan tidak sesuai ekspektasi klien dan tenaga yang mengerjakannya bersikap tidak profesional.  

Jasa Pembuatan Video Company Profile Profesional

Sooca Photography merupakan agensi yang berbasis di Semarang, Jakarta, dan Surabaya yang menawarkan jasa pembuatan video company profile profesional. Tim kami terdiri dari tenaga profesional yang telah berpengalaman di bidangnya, sehingga mampu membantu Anda membuat video company profile yang berkualitas untuk menunjang reputasi perusahaan Anda.  

Jasa pembuatan video company profile di Soocaphoto ditawarkan dengan tarif yang kompetitif yang tentunya sepadan dengan hasil yang akan Anda dapatkan. Apa pun konsep video company profile yang Anda inginkan, kami siap memberikan hasil yang terbaik.  

Hubungi Soocaphoto untuk berkonsultasi lebih lanjut sekarang juga! 

Shopping Basket
id_IDIndonesian