Fotografi di Dunia Industri: Perhatikan Trik Ini!

Persaingan dunia industri kian tinggi, seiring dengan menurunnya perekonomian dunia dan penurunan daya beli masyarakat. Maka, bagi perusahaan yang masih bertahan kembali menggiatkan strategi pemasarannya, dan re-branding pun dilakukan oleh banyak perusahaan besar. Mereka kembali beriklan dan gencar berpromosi lewat website, brosur, katalog, dan salah satu caranya memamerkan foto profil pabrik, karyawan, suasana kerja di pabrik, proses pengolahan barang dan lain-lain. Adalah hal yang tidak mudah mengambil foto aktivitas dan ikon-ikon industri untuk ditampilkan dengan menarik dan terlihat hebat. Maka, kami mencoba membagikan beberapa trik paling jitu memotret dunia industri.

Kemampuan memotret dunia industri dalam berbagai bidang adalah skill yang kini dicari banyak perusahaan yang ingin melengkapi portofolionya. Bahkan, banyak pabrik menginginkan kegiatan-kegiatannya yang sulit difoto bisa diabadikan untuk bahan promosi bisnis mereka, termasuk ketika mempresentasikannya ke stakeholder, mereka butuh gambar berkualitas tinggi. Lantas, bagaimana cara menghasilkan foto dokumentasi yang berkualitas sekaligus menjadi bahan promosi?

jasa-fotografi-industri-foto-pabrik-eksterior-jj furniture-3
Tunjukkan Luas Area Pabrik dengan diambil dari jarak tertentu

Trik-trik yang kami tawarkan sepertinya mudah tapi jika Anda menerapkannya akan menunjang hasil yang didapat.

Foto Industri: 1. Riset

Mengambil foto suasana pabrik yang sangat luas dengan banyaknya kegiatan di dalamnya, mulai dari proses awal atau hulu atau bahan baku hingga ke hilir yakni bahan jadi yang sudah melewati proses pengolahan bukanlah hal yang mudah. Maka, trik pertama yang Anda harus lakukan adalah riset.

Anda harus datang mengunjungi pabrik sehari sebelum Anda melakukan pemotretan. Saat itulah, Anda bisa mengetahui dan mencatat sudut-sudut terbaik untuk pengambilan gambar, lalu waktu yang tepat agar mendapatkan gambar yang terbaik saat proses kerja pabrik berlangsung, bagaimana Anda harus mengatur pencahayaan dan mengeset kamera Anda.

2. Pahami proses kerja

Trik berikutnya adalah menghapal ritme atau proses kerja pabrik, karena pekerjaan dalam pabrik tidak bisa dihentikan, mesin dan para pekerja terus bergerak, terus beraksi. Namun demikian, pada dasarnya ritme itu konstan, sama setiap harinya, dimana setiap produk akan melalui urutan proses yang sama. Sehingga, semua perintah baik dari orang maupun mesin akan membantu Anda dengan mudah menangkap setiap langkah, kendati Anda sebetulnya tak mengerti sama sekali proses produksinya.

Jika Anda memang fotografer yang disewa pabrik untuk mengabadikan gambar, Anda berarti punya hak memanfaatkan barang-barang yang tidak berbahaya atau bisa Anda kendalikan sendiri untuk membantu Anda mengambil gambar terbaik.

3. Gunakan Bird View

Gunakan derek untuk mendapatkan sudut dari atas atau tempat yang tinggi untuk membidik lokasi pabrik secara luas. Sebuah GoPro dapat dengan mudah dijepitkan ke sebuah mesin untuk mendapatkan perspektif yang sulit dijangkau. Ini salah satu cara pengambilan gambar yang kreatif.

4. kuasai cahaya

Pabrik pada umumnya memiliki penerangan cahaya ambient atau cahaya yang sengaja dibiarkan menyala dan sama sekali tidak mengganggu mata kita. Ambient light atau penerangan yang sudah tersedia itu sudah sangat mendukung sehingga fotografer tidak perlu memakai flash.

Jika masih membutuhkan cahaya lampu, Anda sebagai fotografer bisa mengaturnya agar sinarnya difokuskan pada objek, dengan tetap membiarkan cahaya ambient di ruangan menjadi sumber utama Anda untuk mengisi cahaya. Pabrik biasanya sangat baik menyala dan tidak boleh gelap, jadi Anda tidak perlu banyak flash.

Foto Industri: 5. perhatikan detil

Lakukan pendekatan dengan para pekerja. Bila pekerja mengenakan kemeja kotor dengan logo yang tidak bisa terbidik, Anda bisa meminta perusahaan yang menyewa jasa Anda untuk meminjamkan kemeja khusus di hari pemotretan. Ini agar produk akhir foto Anda terlihat bersih dan profesional.

foto-pabrik-commercial-photography-semarang-jakarta-soocaphoto-nusa building industries-11

Tanpa harus memerintah atau menuntut para karyawan, Anda bisa mendekati mereka dengan antusias dan positif sehingga mereka membantu melancarkan pekerjaan Anda.

Bisnis industri Anda butuh jasa fotografi industri yang professional dan berkualitas untuk menerapkan trik paling jitu memotret dunia industri? Anda bisa mengandalkan Sooca Commercial Photography Jakarta, yang bisa dihubungi melalui kontak berikut: Email : soocaphoto@gmail.com

 

Tags: #jasafotografiindustri #fotografiindustri #fotopabrik

 

Shopping Basket
en_USEnglish