Jurus Ampuh Jasa Fotografi Bangunan Bikin Jepretan Makin Ciamik!

Sebagian besar bangunan memiliki garis lurus dengan garis atap yang rata atau berada pada sudut yang konsisten ke dinding. Perspektif akan berubah sesuai posisi kamu saat melihat bangunan itu. Cobalah potret bangunan tinggi dari jarak dekat, dan hasil bidikanmu akan terlihat seperti bangunan itu jatuh ke belakang. Selalu perhatikan perspektif dan komposisinya ketika kamu hendak memotret bangunan. Jasa fotografi bangunan bisa coba jurus ampuh berikut untuk bikin jepretan makin oke.

  1. Jasa Fotografi Bangunan Harus Tahu Perspektif dengan Baik

Perspektif memiliki peranan penting untuk bisa dapatkan foto bangunan yang terlihat normal. Membidik tepat di tengah bangunan akan membuatmu bisa mengontrol perspektif horisontal. Nah, untuk mengontrol perspektif secara vertikal, kamu bisa memotret bangunan dari jarak tertentu. Atau bisa juga menggunakan lensa tilt-shift.

  1. Buat Leading Lines (Garis Depan)

Terkadang, kamu bisa menggunakan perspektif untuk membuat garis depan. Garis ini berfungsi untuk mengarahkan mata pengamat melalui foto menuju titik fokus. Carilah pola dan celah pada pola tersebut yang menimbulkan ketertarikan secara visual.

  1. Hilangkan Objek yang Mengganggu

Jika memungkinkan, hilangkan objek yang tidak menambah estetika fotomu, misalnya tempat sampah. Terkadang, adanya objek tambahan justrus malah menghilangkan ketertarikan pengamat pada hasil bidikanmu.

  1. Masukkan Keadaan Lingkungan Sekitar Objek

Jangan takut untuk turut memasukkan keadaan lingkungan sekitar objek bangunan di dalam bidikanmu. Kamu bisa memasukkan bangunan di kanan kiri objek atau bahkan tanah. Keadaan di sekitar bangunan bisa memberikan cerita tambahan pada hasil fotomu.

  1. Ciptakan Skala

Selain keadaan lingkungan sekitar bangunan, kamu juga bisa menambahkan orang yang ada di dekat bangunan objek untuk membantu membuat skala, sehingga pengamat fotomu akan punya acuan terhadap ukuran bangunan.

  1. Ambil Foto di Waktu yang Berbeda dalam Sehari

Sebagai perbandingan, cobalah ambil foto bangunan di waktu yang berbeda dalam sehari. Suasanan fajar dan senja bisa memberikan hasil fotomu warna yang bagus, dan cahaya matahari di siang hari akan menghasilkan tekstur unik pada fotomu.

Tidak sulit bukan? Kalau kamu butuh bantuan jasa fotografi bangunan profesional, Sooca Commercial Photography bisa jadi pilihan yang tepat. Hubungi melalui kontak berikut ya!

 

Sumber: https://www.craftsy.com/blog/2013/08/photography-friday-10-tips-for-photographing-buildings/

 

 

 

 

Shopping Basket
en_USEnglish