Tak Mau Kalah Dari Kompetitor, Ini Tips Agar fotografi Interior Semakin di Gemari

Kegiatan memotret bukan hanya untuk mengabadikan objek foto saja, namun juga bagaimana membuat objek foto menjadi makin menarik dan indah. Fotografi interior merupakan salah satu objek foto yang sedang digemari saat ini.

Dalam melakukan fotografi interior teknik yang digunakan juga tak jauh berbeda dengan teknik fotogarfi pada umumnya. Sebelumnya kamu juga harus memahami teknik fotografi interior. Agar hasilnya lebih memuaskan kamu juga bisa menyimak tips fotografi interior agar hasilnya lebih memikat.

1. Ambil Komposisi Foto Interior yang Pas

Fotografi interior
Sumber Foto: Pexels.com

Sebelum melakukan pemotretan, sebaiknya kamu melakukan survei ruangan terlebih dahulu. Kamu bisa mulai menentukan bagian mana yang akan kamu potret. Dan apabila kamu sudah terbiasa melakukannya maka kegiatan ini akan jadi lebih cepat.

Dengan melakukan survei terlebih dahulu maak akan membuat kamu menjadi lebih mudah dalam menentuan best angle yang harus diambil. Selain itu komposisinya juga harus seimbang antara bawah, atas dan tengah.

Dan salah satu cara agar mendapatkan komposisi tersebut yaitu dengan meletkakan kamera sejajar dengan ketinggian dada mu.

2. Atur Tata Letak Furnitur

Apabila setelah kamu melakukan survei kamu sudah menemukan angle yang cocok namun masih ada tata letakk furniture yang kurang pas maka ada baiknya untuk merapikannya terlebih dahulu.

Karena efek dari kamera dan mata terkadang berbeda jadi kamu juga perlu membuat hasil foto terlihat lebih nyata.

Apabila tata letak furniturenya kurang tepat maka foto yang dihasilkannya pun menjadi kurang proporsional.

3. Fotografi Interior Dengan Gunakan Tripod

Meskipun kelihatannya mudah saja untuk mendapatkan foto interior akan tetapi pada kenyataannya tidaklah demikian. Disini kamu akan bekerja lebih lama,sehingga ada baiknya kamu juga perlu menggunakan Tripod.

Dengan Tripod maka akan membantu kameramu menjadi tetap stabil pada tempat yang sudah ditentukan. Apabila kamu menginginkan shutter lebih lama pun tak masalah karena foto yang didapatkannya juga tetap stabil.

Untuk tripodnya sebaiknya gunakan yang kokkoh dan ringan sehingga akan memudahkan pekerjaanmu.

4. Manfaatkan Pencahayaan Alami

Dengan pencahayaan alami ini tentunya akan memberikan efek yang lebih baik terhadap hasil fotonya. Cahaya matahari ini juga sangat cukup untuk dijadikan sebagai penerangan alami.

Untuk pencahayaan maksimal, kamu bisa mengambil foto disiang hari. Namun apabila kamu ingin pencahayaan lebih lembut maka kamu bisa memotret saat cuaca sedang berawan. Alasannya karena awan menjadi peredam alami dari cahaya matahari.

Pencahayaan alami yang terjadi di pagi maupun siang hari akan membuat kesan interior rumah menjadi bersih dan apa adanya. Kurangi pencahayaan buatan karena akan memberikan warna yang tidak natural di interior rumah.

Akan tetapi apabila bangunan yang akan kamu potret tidak mempunyai bagian untuk cahaya matahari masuk maka kamu juga masih bisa menggunakan lampu-lampu yang terdapat di ruangan.

Biasanya pada jenis fotografi interior ini fotografer akan menggunakan pencahayaan tambahan agar hasilnya lebih bagus dan maksimal.

5. Edit Foto Sesuai dengan Nuansa Interior

Sumber Foto: Pexels.com

Selain foto diri yang harus diedit, ternyata foto interior juga perlu untuk diedit. Karena biasanya pada setiap bangunan mempunyai tema-tema tersendiri.

Pada setiap ruangan yang terdapat didalamnya yang bisa memiliki tema yang sama sehingga saat kamu mengambil foto sebaiknya juga menonjolkan tema tersebut. Kamu juga bisa tekankan karakter pada saat proses pengeditan foto.

Fotografi interior saat ini ternyata bukanlah sesuatu yang sulit asalkan kamu juga sudah memahami beberapa tips diatas.

Itu dia penjelasan singkat mengenai tips agar interior semakin digemari. Dan bagi yang sedang membutuhkan architectural photography langsung saja ke soocaphoto.com.

Dengan dukungan fotografer yang berpengalaman akan membantu kamu dalam mempresentasikan nilai-nilai sebuah bangunan terutama pada seni arsitektur.

Shopping Basket
en_USEnglish