Apabila kamu berkeinginan untuk menjangkau pelanggan lebih luas maka kamu bisa mencoba Instagram Ads ini. di platform ini juga memungkinkan untuk memasukkan foto Instagram Ads. Melalui platformnya, Instagram mempunya layanan yang bisa digunakan untuk promosi produk sekaligus cara beriklan di Instagram.
Jadi saat kamu ingin memperkenalkan produknya maupun ingin meningkatkan pendapatan omsetnya maka bias mencoba dengan Instagram Ads.
Apa Itu Foto Instagram Ads ?
Instagram Ads merupakan salah satu layanan beriklan di Instagram. Dengan Instagram Ads kita bisa membuat iklan di feed Instagram serta Instagram stories. Jadi untuk foto Instagram Ads ini merupakan iklan di instagram yang tampilannya berupa foto baik dalam format prsegi ataupun lanscape.
Dan jika kamu sebelumnya sudah mengenal Facebook Ads, pasti akan lebih mudah untuk memahami Instagram Ads ini.
Setelah Facebook mengakuisisi Instagram tahun 2012, keduanya juga disatukan dengan Facebook Ads manager. Jadi setiap tahapan yang kamu lewati dalam pembuatan iklan Instagram hampir mirip dengan yang ada di Facebook.
Sebelum kamu membuat Instagram Ads, pastikan kamu juga harus memiliki halaman Facebook terlebih dahulu.
Cara Membuat Foto Instagram Ads
Sebagian besar konten yang ada di Instagram ini merupakan foto. Disini kamu juga bisa menambahkan foto-foto sesuka hati.
Namun jika kamu ingin memasang iklan di IG maka kamu juga harus memperhatikan mengenai ukuran serta resolusi foto maupun gambarnya. Hal ini penting dilakukan sebelum kamu menggunakannya sebagai iklan.
Untuk ukuran standar gambarnya yang umum dipakai adalah 1200 x 628 pixels. Jadi sebaiknya diusahakan agar ukurannya tidak kurang dari yang sudah ditetapkan tersebut.
Karena saat kamu menggunakan foto maupun gambar yang buram dan tidak jernih maka foto tersebut juga tak bisa di promosikan di IG.
Cara Membuat Iklan Instagram
Setelah kamu mengetahui cara membuat foto instagram Ads maka langkah berikutnya yaitu dengan membuat iklan di Instagram.
Jadi disini kamu memerlukan aplikasi Instagram serta pastikan juga kamu sudah memposting foto ataupun video yaag akan di iklankan nantinya.
Adapun cara beriklan di Instagram yaiatu :
- Pertama kamu login dulu ke akun Isntagram bisnis dengan menggunakan aplikasi Instagam
- Jika sudah maka pergi ke postingan yang akan kamu iklankan
- Lalu tap tombol Promosikan yang ada di bagian kanan bawah postingan
- Apabila sudah muncul opsi Facebook, lakukan tap tombl Lanjutkan
- Setelah itu aturlah target pemirsa,pembiayaan serta durasi iklan yang akan berlaku
- Selain itu jangan lupa juga untuk menambahkan tombol di dalam iklan IG kamu
- Lakukan tap opsi Tampillkan Contoh Promosi agar bisa menampilkan pratinjau
- Kemudian pilih tombol Tambahkan Uang agar bisa mengisi saldo iklan
- Apabila iklan Instagram sudah siap maka tinggal tap tombol; Buat Promosi
Kemudian pihak Instagram juga akan memeriksa iklan yang sedang kamu kirimkan. Ini untuk melihat apakah iklan tersebut sudah memenuhi kebijakan nya atau belum.
Dan apabila kamu tidak memiliki kesalahan serta syaratnya sudah terpenuhi semua maka iklan Instagram akan tayang secepatnya.
Jasa Foto Instagram
Mungkin ada yang bertanya bagaimana cara memotret suatu produk yang akan terlihat bagus di mata penonton ? Karena kita tahu bahwa masyarakat cenderung untuk melihat tampilan visualnya dibanding dengan tulisan yang ada.
Untuk itulah kamu bisa melibatkan jasa foto Instagram. Soocaphoto.com akan membantu kamu dalam pengelolaan konten di media sosial, termasuk juga jasa foto Instagram.
Itu dia pengertian mengenai foto instagram Ads lengkap dengan cara membuatnya. Semoga bermanfaat.