Tidak hanya pada momen-momen tertentu seperti pernikahan, ulang tahun, atau acara penting lainnya, foto dokumentasi juga diperlukan di sektor bangunan. Karena itulah, beberapa fotografer atau studio foto menawarkan jasa dokumentasi pelaksanaan proyek. Karena selain memperhatikan setiap progres yang telah dilakukan, 5 hal berikut akan menjelaskan kenapa pekerjaan konstruksi juga layak didokumentasikan.
1. Bagi Jasa Dokumentasi Pelaksanaan Proyek, Foto Dapat Memberikan Update ke Kantor Pusat
Bagi mereka yang terlalu sibuk dan tidak sempat mengunjungi situs proyek, adanya foto bisa menjadi penyelamat, terlebih bagi para pemimpin yang diharuskan mengambil langkah dan kebijakan perusahaan. Foto ini membantu mereka untuk pengambilan keputusan dalam proses yang berjalan.
2. Tanggal pada Foto Menyimpan Garis Waktu Visual dari Progres Situs Proyek
Foto-foto yang diambil secara teratur dan diberi stempel tanggal akan memberikan garis waktu visual dari proyek yang sedang dilaksanakan. Di sini, kamu bisa mengetahui apakah proyekmu terlaksana sesuai dengan jadwal yang direncanakan sebelumnya. Adanya foto ini juga bisa menjadi bukti jika kamu nantinya menghadapi perselisihan dengan kontraktor.
3. Bukti Fisik Jika Terjadi Kerusakan pada Komponen atau Bangunan
Jika suatu saat kamu mengalami masalah dan tuduhan atas terjadinya kerusakan pada situs proyek yang dulu kamu tangani, kamu bisa menjadikan foto dokumentasi sebagai barang bukti yang bisa menghindarkanmu dari kesalahan yang tidak kamu lakukan.
4. Gambar Mampu Menangkap Semua Detil Sekecil Apapun
Mungkin kamu perlu melihat kembali ke proses proyekmu beberapa masa yang lalu untuk bisa melakukan beberapa perubahan. Dengan adanya foto dokumentasi, kamu bisa menemukan semua proses itu dengan detil sekecil apapun, jadi kamu bisa mengeetahui bagian mana yang perlu mendapatkan perubahan dengan berpedoman pada foto tersebut. Tentunya hal ini akan menghemat banyak waktu, tenaga, dan tentu saja, biaya.
5. Foto Dokumentasi Bisa DImanfaatkan sebagai Sarana Marketing
Jika fotografermu mampu menghasilkan foto yang menakjubkan, baik dari segi proses pembangunan hingga semua pihak yang terlibat di dalamnya, akan menjadi nilai lebih untukmu menjadikan foto ini sebagai media promosi. Jadi, totalitas dan kreativitas selalu dibutuhkan dalam setiap pengambilan gambar-gambar ini.
Nah, sudah tahu kan mengapa jasa dokumentasi pelaksanaan proyek sekarang banyak dibutuhkan? Salah satu yang melayani jasa ini adalah Socca Commercial Photography yang akan membantumu mendapatkan foto dokumentasi segala proyek yang sedang dan akan kamu lakukan. Sooca bisa dihubungi di kontak berikut.
Sumber:http://blog.archisnapper.com/punch-list-app-iPhone-iPad-Android/the-importance-of-construction-jobsite-photo-documentation/